Nasional

Bangganya Yulianto, Pegawai dan Jaksa Kejati Sumsel Bersih Narkoba

ADHYAKSAdigital.com — Menghasilkan sumber daya manusia Kejaksaan profesional, berintegritas dan berhati nurani layak dialamatkan kepada seluruh pegawai dan jaksa pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan. Apa gerangan ?

Seluruh pegawai dan jaksa di lingkungan kerja Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan di Palembang dinyatakan negatif dari penggunaan narkoba. Hal itu dibuktikan dari hasil tes urine seluruh pegawai dan jaksa yang digelar secara mendadak, Senin 15 Juli 2024.

Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Dr. Yulianto mengaku bangga personilnya bersih dari penggunaan narkoba. Yulianto mengadakan pemeriksaan tes urine hari itu guna memastikan pegawai dan jaksa di Kejati Sumsel ada tidaknya terindikasi menggunakan narkotika, psikotropika, obat-obatan terlarang, dan zat adiktif (Narkoba).

Bangganya Yulianto, Pegawai dan Jaksa Kejati Sumsel Bersih Narkoba
“Berdasarkan pemeriksaan, keseluruhan ASN, pegawai dan jaksa, dan honorer negatif dari narkoba. Kita patut berbangga pegawai dan jaksa Kejati Sumsel bebas dari narkoba,” ujar Yulianto melalui Kepala Seksi Penerangan Hukum, Vanny Yulia Eka Sari.

Kasi Penkum Vanny YES menegaskan, tes urine mendadak ini sebagai kepatuhan warga Adhyaksa di Kejati Sumsel melaksanakan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahguna dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika Tahun 2020-2024.

Kajati Sumsel, sebut Kasi Penkum menegaskan hidup bebas dari pengaruh narkoba harus terus digaungkan dan dikampanyekan. Ancaman nyata narkotika bukan hanya jargon dan publikasi tapi harus dengan aksi nyata dan terbuka mengumumkan hasilnya kepada publik dan media.

Bangganya Yulianto, Pegawai dan Jaksa Kejati Sumsel Bersih Narkoba
Bersamaan, hari itu juga Kejati Sumsel menggelar Aksi Donor Darah. Pegawai dan jaksa dengan sukarela melakukan aksi donor darah, termasuk Kajati Sumsel, Yulianto dengan diikuti para asisten Kejati Sumsel.

“Dalam rangka Semarak Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke 64, tahun ini dan juga Ulang Tahun Ikatan Adhyaksa Dharmakarini, kita menggelar berbagai kegiatan, salah satunya aksi sosial Donor Darah ini,” terang Vanny YES. (Felix Sidabutar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button