HUT Pandeglang, Om Jak Diminati Warga

ADHYAKSAdigital.com –Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Pandeglang, Banten, ke 149, Sabtu 1 April 2023 kemarin di Alu-Alun Kabupaten Pandeglang tampak berbeda dibanding peringatan HUT Pandeglang pada tahun-tahun sebelumnya. Kehadiran “Om Jak” pada even ini diminati warga.
Warga begitu antusias berdikusi dengan Om Jak. Berbagai pertanyaan dilontarkan sejumlah warga saat itu, mulai dari peran Kejaksaan Negeri Pandeglang dalam pelayanan dan penegakan hukum, keadilan restoratif, pemberantasan korupsi, konsultasi hukum, hingga kinerja Kejari Pandeglang.
“Kehadiran “Om Jak” sangat diminati warga. Kejari Pandeglang berpartisipasi dalam perayaan HUT Padeglang ke 149 tahun ini dengan membuka stand/posko program Jaksa Menjawab,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Pandeglang, Helena Octavianne kepada ADHYAKSAdigital, Minggu 2 April 2023.
Helena Octavianne didampingi Kepala Seksi Intelijen Wildani Hapit menuturkan, stand mereka dipenuhi sejumlah warga. Pegawai Kejari Pandeglang melayani beragam pertanyaan hukum
dari masyarakat, khususnya yang hadir dalam acara Festival UMKM dan Bazar Ramadhan pada rangkaian HUT Kabupaten Pandeglang Ke-149.
“JaksaMenjawab atau “OM JAK” merupakan upaya agar Jaksa selalu dekat dan berada di tengah masyarakat dimana bukan saja dalam rangka memberikan penyuluhan dan penerangan hukum, tetapi menjawab persoalan hukum di masyarakat. Harapannya masyarakat semakin mengenal hukum, serta dapat meningkatkan kesadaran hukum dalam masyarakat,” terang Helena.
Selain ”Om Jak Menjawab”, Kejaksaan Negeri Pandeglang juga menyampaikan program unggulan lainnya, antara lain, APEM (Adhyaksa Podcast mengEdukasi Masyarakat), Halo JPN, Jaga Desa, Posko Pemilu, Posko Perempuan dan Anak, Sigap UMKM, dan Sigap Berbagi.
“Semoga kehadiran kita lewat berbagai sosialisasi ini berdampak positif bagi warga Pandeglang. Warga sadar hukum dan menjauhi hukuman. Pemerintah Kabupaten Pandeglang semakin meningkatkan pelayanannya dan warga menikmati pembangunan di segala lini. Akhir kata, saya ucap HUT Pandeglan ke 149. Jayalah Pandeglang, daerah yang maju, rakyatnya solid dan sejahtera,” tutur Kajari Helena. (Felix Sidabutar)