Nasional

Kejari Sibolga dan Bandara Pinangsori Monitor WNA Tanpa Dokumen

ADHYAKSAdigital.com –Kejaksaan Negeri Sibolga, Sumatera Utara dan pengelola Bandara Pinangsori membangun sinergitas dalam koordinasi monitor dan pengawasan terhadap warga negara asing (WNA) tanpa dokumen dan antisipasi keamanan di Sibolga dan Tapanuli Tengah.

Kejari Sibolga menggelar coffe morning dengan stake holder bandara, bertempat di Posko Bandara Kejari Sibolga pada Bandara Dr FL Tobing Pinangsori, Sibolga, Rabu 11 Januari 2023.

Coffee morning hari itu dihadiri pihak AVSEC Bandara Dr. FL. Tobing Pinangsori, pihak maskapai Citilink, maskapai Wings Air dan maskapai Susi Air.
Dalam kesempatan tersebut,Kepala Kejaksaan Negeri Sibolga Irvan PD Samosir diwakili Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Sibolga Mohamad Junio Ramandre menjelaskan kepada perwakilan Bandara dan perwakilan maskapai penerbangan tentang tugas dan fungsi Kejaksaan di Bandara.

Dia juga menyampaikan tujuan dibuatnya Posko Bandara Kejaksaan Negeri Sibolga, yakni untuk memaksimalkan tugas Kejaksaan Negeri Sibolga dalam melakukan pengawasan khususnya dalam pengawasan terhadap warga negara asing yang datang ke wilayah hukum Kejaksaan Negeri Sibolga.

“Serta penegakan hukum untuk menghindari potensi-potensi terjadinya pelanggaran-pelanggaran hukum yang mungkin terjadi baik di ruang lingkup Bandara Dr. FL. Tobing Pinangsori maupun Wilayah Hukum Kejaksaan Negeri Sibolga yang meliputi Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah,” ujar Kasi Intel Junio Ramandre.

Kepala Kejaksaan Negeri Sibolga melalui Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Sibolga mengharapkan agar seluruh pihak dapat berkoodinasi dengan Kejaksaan Negeri Sibolga terkait situasi dan kondisi di lingkungan Bandara Dr. FL. Tobing Pinangsori khusunya dalam fungsi pengawasan dimaksud diatas.
(Felix Sidabutar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button