DPD Partai Golkar dan AMPG Kota Medan Bagi-bagi Takzil
ADHYAKSAdigital.com — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Medan dan Pimpinan Daerah (PD) Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Medan menggelar pembagian takzil atau bukaan puasa kepada masyarakat di depan kantor DPD Partai Golkar Kota Medan Jalan Gatot Subroto Medan, Selasa (5/4/2022).
Ketua Harian DPD Partai Golkar Kota Medan Rahmadian Shah mengatakan, selama Bulan Ramadhan 1443 H, Partai Golkar Kota Medan membagikan takzil kepada masyarakat. “Kita Partai Golkar Kota Medan membagikan takzil bukaan puasa selama Bulan Ramadhan,” sebut pria yang disapa Dian.
Lanjut dia, tiap harinya Partai Golkar Kota Medan membagikan 200 paket makanan takzil bagi masyarakat. “Ada 200 paket dibagikan setiap hari,” ujarnya didampingi Ketua PD AMPG Kota Meda Anggi Rhaditya Lubis, Sekretaris AMPG Kota Medan Rizky Fernanda Lubis dan Bendahara Fihji Indra serta pengurus AMPG Kota Medan.
Ia menyebutkan, pembagian takzil ini sasarannya kepada masyarakat yang tidak sempat berbuka di rumah, abang tukang becak dan para supir. “Sasaran kita yakni abang tukang becak, angkot dan pekerja yang pulang kesorean tidak sempat buka di bisa mampir ke sini meninikmati takzil yang kita siapkan,” kata Dian.
Rahamddianshah berharap takzil yang disiapkan oleh Partai Golkar Kota Medan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang mendapatkannya. “Kiranya Partai Golkar Kota Medan dapat bermafaat bagi masyarakat Kota Medan,” ucapnya. ***
Laporan: Lek Wahyu